Daftar Harga Cat Tembok Terbaik – Salah satu bahan bangunan terpenting untuk mempercantik bangunan adalah cat. Tentu Anda ingin tembok bangunan di rumah atau kantor Anda terlihat lebih menarik dengan berbagai pilihan warna menarik. Karena itu, ketahui harga cat tembok 5 kg berbagai merk terbaru sebelum membelinya.
Jenis-Jenis dan Daftar Harga Cat Tembok 2023
Sebelum membahas harga cat tembok murah, pahami terlebih dahulu macam-macam cat dinding untuk bangunan rumah atau kantor. Sebab, saat ini terdapat berbagai merk cat tembok murah berbeda yang fungsinya pun juga berbeda, di antaranya:
Glossy
Cat tembok tipe glossy memunculkan efek kilap yang menjadikan permukaan dinding terlihat lebih mulus. Ada 2 jenis cat tipe glossy, yakni semi gloss dan high gloss.
Semi gloss berfungsi untuk melapisi bagian eksterior yang sering terkena sinar matahari atau mudah terkena noda. Karena tingkat kilapnya cenderung lebih rendah. Sedangkan high gloss memiliki tingkat kilap lebih tinggi dan mampu memantulkan cahaya lebih baik.
Matte atau Doff
Cat tembok dengan tipe matte atau doff mampu meresap pada dinding secara lebih baik. Tipe ini juga lebih tahan terhadap sinar matahari, sehingga Anda bisa menggunakannya untuk dinding bagian dalam maupun luar rumah. Warnanya juga lembut dan sedikit efek kilap pada permukaannya.
Satin
Cat tembok tipe satin tidak terlalu menempel pada dinding. Namun, cat tersebut mampu memunculkan efek kilau yang terlihat mewah. Warnanya juga teduh, tekstur dinding terasa lebih lembut dan tidak memantulkan cahaya berlebihan. Biasanya banyak restoran memanfaatkan cat ini.
Eggshell
Sesuai namanya, tipe cat tembok yang keempat ini mirip kulit telur, yakni sedikit bertekstur, namun tetap terasa halus. Cat ini tidak terlalu memantulkan cahaya matahari. Sehingga Anda bisa memanfaatkannya untuk mengecat dinding ruang tamu, ruang tengah, atau ruang keluarga.
Cara Memilih Cat Tembok yang Bagus
Setelah mengetahui macam-macam cat tembok beserta fungsinya, sekarang Anda perlu mengetahui tips memilih cat yang tepat. Jangan salah memilih cat hingga berdampak buruk bagi bangunan rumah atau kantor Anda. Langsung saja simak tipsnya berikut ini.
– Tentukan Jenis Cat Tembok yang Anda Butuhkan
Dari 4 jenis cat tembok di atas, sekarang tentukan tipe cat mana yang Anda inginkan. Apakah cat glossy yang cenderung mengkilap, cat tipe matte yang menempel sempurna ke dinding, atau satin dan eggshell yang tidak terlalu memantulkan sinar matahari.
Jika Anda ingin membeli semua tipe cat tersebut juga bisa. Misalnya, Anda menggunakan cat tipe glossy untuk bagian eksterior, matte untuk dinding kamar, dan tipe eggshell untuk ruang tamu.
– Pilih Merek Cat Berkualitas
Setelah mengetahui tipe cat apa yang ingin Anda beli, sekarang waktunya mencari merek cat yang bagus. Pastikan merek cat incaran Anda tersebut menyediakan tipe cat sesuai keinginan dan memiliki kualitas yang baik. Mulai dari pilihan warna yang beragam dan ketahanannya dari jamur, dll.
–Â Tentukan Warna Sesuai Selera
Anda bisa menyesuaikan warna cat sesuai selera atau pilih berdasarkan filosofi warna yang memiliki makna tertentu. Pastikan juga Anda memilih warna yang tepat sesuai kondisi bangunan rumah atau kantor Anda. Misalnya, pilih warna-warna yang terang jika ruangan minim cahaya.
– Aplikasikan pada Sebagian Ruangan  Â
Supaya tidak salah pilih warna cat, coba aplikasikan cat yang Anda beli pada sebagian ruangan terlebih dahulu. Jika warnanya cocok, Anda bisa lanjutkan mengecat. Tapi jika kurang cocok, sebaiknya kombinasikan dengan warna lainnya yang sesuai.
Rekomendasi Daftar Harga Cat Tembok Terbaik dan Murah
Sebagai rekomendasi, Anda bisa pilih merek cat tembok terpopuler berikut ini. Masing-masing memiliki kualitas bahan terbaik dan varian warna yang melimpah untuk mempercantik tembok. Harganya pun terjangkau, apalagi jika Anda membeli kemasan 5 kg. Berikut rekomendasinya Daftar Harga Cat Tembok Terbaik 2023.
1. Avitex
Rekomendasi cat tembok bagus yang pertama adalah Avitex. Keunggulan merek cat yang satu ini karena pilihan warnanya yang banyak dan mudah diaplikasikan. Warna cat Avitex juga lebih tahan lama serta menimbulkan kesan hangat yang menjadikan penghuni rumah merasa lebih tenang.
Dinding yang menggunakan cat Avitex juga tidak mudah kotor atau pudar. Sehingga Anda bisa menghemat pengeluaran untuk biaya mengecat rumah ke depannya. Merek cat ini bisa Anda dapatkan mulai harga Rp113.00 untuk kemasan 5 kg.
2. No Drop
Merk cat No Drop terkenal akan kemampuan anti bocornya yang maksimal. Sehingga mampu mengatasi kebocoran saat hujan atau terkena rembesan air lainnya. Hal ini karena No Drop mengandung cat pelapis anti bocor yang elastis, kedap air, dan tahan berbagai cuaca.
Anda bisa memanfaatkan cat No Drop untuk melapisi dinding, asbes, hingga beton dan galvanis. Dengan begitu, Anda cukup membeli satu merek cat untuk berbagai keperluan. Harga cat No Drop isi 4 kg berkisar mulai Rp 180.000.
3. Aquaproof
Aquaproof juga hampir sama dengan No Drop yang mempunyai kemampuan anti bocor. Karena bahan dasarnya terbuat dari polimer yang bersifat kedap air. Tentu efektif untuk mencegah kebocoran saat hujan atau munculnya rembesan air tertentu.
Menariknya lagi, cat tembok Aquaproof juga mampu mencegah pelapukan pada tembok akibat terkena air. Bahannya juga elastis dengan persentase hingga 500-600%. Anda bisa memanfaatkan cat yang tahan terhadap berbagai cuaca ini dengan harga Rp 180.000 isi 5 kg.
4. Dulux CatylacÂ
Anda pasti sering melihat iklan cat tembok ini di berbagai media. Seperti klaim pada iklannya, cat tembok dari Dulux ini memang berkualitas tinggi. Salah satunya karena teknologi chroma-brite yang lebih ramah lingkungan. Apalagi, cat ini juga tidak mengandung merkuri, sehingga lebih aman.
Bau cat Dulux Catylac juga tidak terlalu kuat. Tentu Anda bisa menggunakannya dengan lebih nyaman saat mengecat rumah pertama kali. Pilihan warnanya pun sangat banyak dan selalu ada inovasi warna baru untuk mendukung kebutuhan Anda. Harganya mulai Rp 175.00 untuk isi 5 kg.
Belakangan ini banyak orang yang tertarik untuk menggunakan cat dulux. Bukan hanya kualitasnya yang keren saja, tapi merek cat tersebut juga memiliki banyak kelebihan. Salah satunya untuk harga, di mana harga cat dulux 25 kg ini tergolong bersahabat. Simak informasi lengkapnya di bawah.
Harga Cat Dulux 25 kg dan Keunggulannya
Cat dulux 25 kg ini memiliki banyak kelebihan baik dari segi harga, kualitas, dan masih banyak lainnya. Berikut beberapa keunggulan cat dulux yang wajib Anda ketahui.
Noda Bisa Dibersihkan
Kualitas cat dulux 25 kg pertama yang menjadi keunggulan produk tersebut yaitu berbagai macam kotoran pada cat bisa dibersihkan dengan mudah. Sehingga, jika Anda memiliki buah hati yang tengah aktif dan suka mencoret tembok, direkomendasikan memakai jenis cat ini.
Tahan Lama
Meskipun ia bisa dibersihkan dengan mudah, nyatanya cat tembok ini juga memiliki keunggulan yaitu kualitasnya yang tahan lama. Anda akan jauh lebih hemat pengeluaran dan tidak sering-sering melakukan pengecatan jika memakai dulux 25 kg ini.
Harga Terjangkau
Jangan salah, keunggulan cat dulux lain yang bakal Anda temukan jika menggunakan cat ini yaitu menawarkan harga yang terjangkau. Dimana harga cat dulux ini akan dibandrol kurang lebih sekitar Rp. 825.000,-. Dengan harga tersebut, sudah dikatakan sangat terjangkau.
Kesimpulannya, bahwa untuk harga cat dulux 25 kg dan juga keunggulannya yang bisa membersihkan berbagai noda dengan mudah, memiliki daya tahan yang lama, serta memiliki harga terjangkau yaitu sekitar Rp. 825.500,- saja.
Dengan keunggulan-keunggulan tersebut, Anda akan merasakan manfaat cat dulux yang berbeda dibandingkan dengan merek cat lainnya.
5. Jotun Jotaplast
Tidak hanya Dulux Catylac yang bebas dari bahan kimia berbahaya. Merek cat Jotun Jotaplast juga ramah lingkungan karena tidak mengandung zat kimia berbahaya. Bahkan, Jotun juga mendapatkan sertifikat Singapore Green Label sebagai salah satu produk ramah lingkungan terpercaya.
Merek cat ini bisa Anda aplikasikan dengan mudah dan teksturnya pun halus. Menariknya lagi, cat Jotun mampu menutup dinding rumah atau kantor Anda dengan cakupan super luas. Sehingga Anda bisa menghemat penggunaan cat tembok. Harganya mulai Rp175.000 untuk kemasan isi 3,5 kg.
6. Nippon Paint
Merek cat ini terkenal dengan kandungan vinilex gloss di dalamnya. Sehingga cat mampu menghasilkan kesan glossy super cantik. Tidak hanya itu, kandungan tersebut juga bisa melindungi tembok dari munculnya jamur dan bakteri berkat teknologi silver ion.
Anda bisa memanfaatkan Nippon Paint untuk mengecat dinding interior maupun eksterior dengan beragam pilihan warna menarik. Cat ini juga tahan terhadap segala cuaca, sehingga tak perlu khawatir saat turun hujan atau cuaca panas. Harganya mulai Rp158.000 untuk kemasan 5 kg.
7. Danabrite
Merk cat ini merupakan salah satu cat keluaran Danapaint yang menghasilkan warna matte untuk tembok rumah atau kantor Anda. Cat ini pun bisa meresap lebih dalam ke dalam tembok dan bertahan lama. Anda juga bisa mengaplikasikannya ke permukaan gypsum, beton, dan plesteran.
Yang paling menarik, meskipun termasuk cat tipe matte, tapi bahannya mudah dibersihkan, terutama saat ada noda yang menempel ke dinding. Bahkan, cat ini juga bisa Anda manfaatkan untuk mengecat papan kayu dan tripleks. Harganya mulai Rp150.000 isi 5 kg.
8. Lenkote Sunguard All in One
Rekomendasi cat tembok yang terakhir ini merupakan produk dari Avian Brand khusus mengecat bagian eksterior. Karena kemampuan self-cleaning yang bisa menjaga dinding tetap bersih serta terhindar dari jamur dan lumut.
Tidak hanya itu, lapisan cat ini juga termasuk elastis, sehingga efektif menutup retak rambut pada tembok. Permukaan dinding juga terasa lebih adem dan tahan terhadap berbagai jenis cuaca selama bertahun-tahun, termasuk cuaca ekstrem. Harganya mulai Rp 310.000 untuk volume 2,5 liter.
Harga cat tembok 1 kg berbagai merk 2023 bisa berubah-ubah seiring waktu, baik itu mengalami penurunan atau kenaikan. Biasanya harga turun jika toko atau merek bersangkutan memberikan diskon spesial di momen tertentu. Sedangkan harga naik jika harga bahan bakunya juga naik.
Tips Memilih Cat Tembok
Berikut beberapa tips memilih cat tembok yang tepat:
- Sesuaikan dengan jenis dinding, Pilih cat yang sesuai dengan jenis dinding yang akan dicat. Misalnya, cat untuk dinding beton berbeda dengan cat untuk dinding kayu.
- Pertimbangkan warna, Pilih warna cat yang sesuai dengan keinginan dan gaya dekorasi ruangan. Ada banyak pilihan warna cat yang bisa dipilih sesuai dengan selera.
- Pilih cat yang tahan lama, Pastikan cat yang dipilih memiliki ketahanan yang baik terhadap cuaca dan sinar matahari, serta tahan lama terhadap goresan dan noda.
- Perhatikan jenis cat, Ada dua jenis cat tembok yaitu cat berbasis air dan cat berbasis minyak. Cat berbasis air lebih cepat kering, tidak berbau menyengat, dan mudah dibersihkan, sementara cat berbasis minyak lebih tahan lama namun berbau menyengat dan lebih sulit dibersihkan.
- Perhatikan kualitas cat, Pilih cat yang memiliki kualitas baik dan terjamin. Hindari memilih cat murah yang kualitasnya tidak terjamin karena bisa menyebabkan hasil cat tidak maksimal dan tidak tahan lama.
- Perhatikan jenis finishing, Pilih jenis finishing cat yang sesuai dengan kebutuhan. Ada beberapa jenis finishing cat, seperti glossy, semi-glossy, dan matte.
- Cek label cat, Pastikan untuk membaca label cat dengan teliti untuk mengetahui informasi mengenai bahan dan cara pengaplikasiannya.
- Gunakan cat tembok yang ramah lingkungan, Pilih cat yang ramah lingkungan untuk menjaga kesehatan dan lingkungan sekitar. Hindari cat yang mengandung bahan-bahan berbahaya seperti timbal dan merkuri.